- Apa Itu Zodiac Skin & Mengapa 2025 Spesial?
- Jadwal Rilis 13 Zodiac Skin 2025
- Highlight & Kebaruan Desain Setiap Skin
- 1. Aurora – Aquarius (20 Januari 2025)
- 2. Lancelot – Pisces (19 Februari 2025)
- 3. Hilda – Aries (21 Maret 2025)
- 4. Minotaur – Taurus (20 April 2025)
- 5. Selena – Gemini (21 Mei 2025)
- 6. Karina – Gemini (21 Mei 2025)
- 7. Zhask – Cancer (22 Juni 2025)
- 8. Badang – Leo (23 Juli 2025)
- 9. Odette – Virgo (23 Agustus 2025)
- 10. Lunox – Libra (23 September 2025)
- 11. Helcurt – Scorpio (23 Oktober 2025)
- 12. Irithel – Sagitarius (23 November 2025)
- 13. Martis – Capricorn (22 Desember 2025)
- Cara Mendapatkan: Sistem Summon & Star Power
- Strategi Summon Hemat & Wajib Tahu
- Mekanisme Carry‑Over Star Power
- Reaksi Komunitas & Skin Favorit
- Rekomendasi Skin Wajib Dikejar
- FAQ Cepat Seputar Zodiac Skins
Summoning para kolektor skin MLBB, karena di tahun 2025 ini bakal ada revamp terbaru buat para Skin Zodiac.
“Wah, jadi makin jago nih Si Kembar Selena dan Karina?”
Nah, buat kamu yang penasaran, kami udah siapin panduan lengkap buat menjawab segala pertanyaanmu soal pembaruan Skin Zodiac 2025 MLBB. Mulai dari jadwal rilisnya, harga summon skin, tips hemat summon skin, hingga rekomendasi skin yang wajib kamu dapetin.
Yuk, langsung scroll aja!
Apa Itu Zodiac Skin & Mengapa 2025 Spesial?
Skin Zodiac adalah salah satu skin langka dan spesial yang dikeluarkan MLBB mulai tahun 2021 yang bertema 12 konstelasi rasi bintang. Skin Zodiac ini jadi event MLBB yang sudah berlangsung tiap tahunnya.
Tapi, Skin Zodiac ini hanya akan muncul sekali setiap bulan sesuai tema zodiak masing-masing skin. Misalnya, skin Zhask yang merepresentasikan Cancer bakal available selama bulan Juni tahun ini.
Jadi, kalau kamu enggak catat tanggalnya, kamu harus rela nunggu tahun depan buat ketemu sama para Skin Zodiac ini lagi.
Total Skin Zodiac yang bakal dirilis adalah 13 skin, dengan dua skin merepresentasikan zodiak Si Kembar Gemini. Zodiac Skin ini dibikin semirip mungkin dengan karakter zodiak yang mewakilinya. Jadi, masing-masing visual dari Skin Zodiac ini berbeda dan berciri khas.
Fun fact: di Skin Zodiac, jumlah hero laki-laki dan perempuan seimbang, kecuali Selena dan Karina (Gemini). Selain itu, di tahun kabisat, Lancelot (Pisces) bakal available satu hari lebih lama.
Penasaran sama rupa baru para Skin Zodiac ini? Yuk, kita intip mereka dan catat jadwal rilisnya biar enggak kelewat!
Jadwal Rilis 13 Zodiac Skin 2025
- Aurora – Aquarius (20 Januari-18 Februari 2025)
- Lancelot – Pisces (19 Februari-20 Maret 2025)
- Hilda – Aries (21 Maret-19 April 2025)
- Minotaur – Taurus (20 April-20 Mei 2025)
- Selena & Karina – Gemini (21 Mei-21 Juni 2025)
- Zhask – Cancer (22 Juni-22 Juni 2025)
- Badang – Leo (23 Juli-22 Agustus 2025)
- Odette – Virgo (23 Agustus-22 September 2025)
- Lunox – Libra (23 September-22 Oktober 2025)
- Helcurt – Scorpio (23 Oktober-22 November 2025)
- Irithel – Sagitarius (23 November-21 Desember 2025)
- Martis – Capricorn (22 Desember 2025-19 Januari 2026)
Highlight & Kebaruan Desain Setiap Skin
1. Aurora – Aquarius (20 Januari 2025)

Sesuai namanya yang anggun, hero Aurora dibuat elegan dan merepresentasikan elemen air dari Aquarius. Kostum berwarna biru laut dan berornamen air semakin menambah kesan anggun dari Aurora.
Revamp visual Aurora terlihat saat menyerang lawan, yaitu muncul animasi bentuk guci yang menekankan simbol Aquarius untuk meng-highlight skill Aurora. Selain itu, pembaruan revamp juga terjadi pada animasi recall dan spawn yang juga menggunakan elemen air mengalir.
Enggak tanggung-tanggung, saat entrance, kamu juga bakal disambut voice over Aurora yang lembut dan elegan.
2. Lancelot – Pisces (19 Februari 2025)

Nah, buat yang menantikan rupa baru Sang Pangeran Lancelot, revamp visualnya beneran bikin Lancelot makin menawan.
Mulai dari entrance, Lancelot kini dianimasikan secara 3D loh! Meski konsep kostumnya dikritik para gamers kurang nyambung sama zodiak Pisces, tapi kritik itu dijawab dengan efek skill Lancelot yang memunculkan bentuk ikan saat sang hero menyerang lawan.
Selain itu, kombinasi warna hero Lancelot juga ditambahkan nuansa ungu dan keemasan. Jadi enggak sabar masang Lancelot dan memamerkan keanggunan ini ke para musuh~
3. Hilda – Aries (21 Maret 2025)

Hero yang banyak dipilih players pada M6 World Championship ini juga enggak luput dari pembaruan. Dimulai dari kostum Hilda yang memperlihatkan kesan strong woman dengan kapaknya yang hampir seukuran badan.
Saat entrance, kamu bakal disambut opening yang megah dari Hilda, di mana ia seakan-akan beradu dengan simbol domba dalam bayangan. Saat menyerang lawan, sang hero bakal ngeluarin efek animasi simbol kepala domba, layaknya zodiak Aries.
4. Minotaur – Taurus (20 April 2025)

Nah, buat pecinta hero yang gagah dan kekar, revamp Minotaur harus banget kamu nantikan. Penampakan Minotaur sendiri mirip karakter Beast di film Disney, “Beauty and The Beast”. Perawakan besar dan tangguh dengan palu besarnya, mirip seperti kepribadian Taurus.
Revamp terakhir di hero ini adalah pembaruan skill menyerangnya yang lebih powerful, yaitu mendapatkan +100 Max HP. Selain itu, animasi efek bentuk banteng bakal keluar saat Minotaur menyerang musuh.
5. Selena – Gemini (21 Mei 2025)

Nah, ini salah satu Skin Zodiac yang paling ditunggu-tunggu. Revamp animasi dan transformasi visual Selena alias Gemini Shadow yang dibuat lebih halus dengan nuansa biru keunguan enggak bisa didebat lagi oleh players.
Selain itu, Selena juga bakal dilengkapi skill yang lebih ciamik yaitu penambahan 8 Magic Power. Dah tuh, jadi makin kuat dan jago kan?
6. Karina – Gemini (21 Mei 2025)

Karina sang Gemini Halo bakal mendapat revamp yang sama karena sejatinya ia adalah saudari kembar Selena. Revamp skill Karina juga bakal dilengkapi skill 8 Magic Power.
Secara visual sih, enggak jauh beda ya sama Selena. Mungkin, yang paling mencolok adalah perbedaan bayangan dan figur aslinya dari sosok kembar Gemini.
7. Zhask – Cancer (22 Juni 2025)

Nah, di bulan Juni ini, kamu bisa summon skin Zhask, sang pendekar Cancer. Revamp visual dari Zhask dibikin lebih HD dan tentunya ada entrance 3D. Secara penampilan, Zhask enggak berubah banyak, pembaruannya lebih ke animasi efek skill.
Tema warna saat menyerang ditambah aksen emas, kelomang yang nemenin Zhask juga di-upgrade jadi lebih oke dan lebih gagah.
8. Badang – Leo (23 Juli 2025)

Badang, Skin Zodiac yang melambangkan Leo juga enggak luput dari revamp. Perawakan Badang yang menyerupai seekor singa ini terlihat baru dari sisi rambutnya yang makin lebat menyala ungu.
Di entrance pun, Badang disandingkan dengan simbol singa dari zodiak Leo. Selain itu, basic attack dari Badang juga telah dipertajam secara visual.
Nah, Badang bisa banget kamu koleksi karena ia juga punya tambahan +8 Physical Attack.
9. Odette – Virgo (23 Agustus 2025)

Kita balik lagi ke hero perempuan yaitu Odette yang merepresentasikan Virgo. Revamp terbaru memperlihatkan Odette jadi lebih cantik dan menawan secara visual. Dari entrance, Odette terbang mempesona bersama simbol angsa yang menemaninya.
Basic attack-nya pun lebih canggih dengan simbol angsa yang keluar sebagai efek animasi. Gongnya, yaitu saat Odette mengeluarkan ulti di mana sayap angsa melingkari Odette.
10. Lunox – Libra (23 September 2025)

Lunox, sebagai skin yang dikritik banyak players untuk segera diperbarui akhirnya juga telah di-revamp. Aksen ungu keemasan dan penambahan piece sayap menjadikan visual Lunox dari zodiak Libra lebih cakep dari sebelumnya.
Dari entrance, Lunox terbang bersama sayapnya dan ditemani simbol timbangan raksasa di belakangnya, sebagai simbol Libra. Para players mengakui kalau hasil revamp ini adalah versi Lunox terbaik sejauh ini.
11. Helcurt – Scorpio (23 Oktober 2025)

Nah, kalau skin lain mengalami revamp besar-besaran, versi revamp visual Helcurt yang merepresentasikan Scorpio enggak begitu signifikan. Tapi, lebih ditekankan ke skill-nya. Dan, hampir semua players mengakui peningkatan skill Helcurt ini.
Revamp skill dari Helcurt sendiri adalah penambahan +8 Physical Attack, yang membuat serangan Helcurt makin gacor!
12. Irithel – Sagitarius (23 November 2025)

Irithel, skin zodiak Sagitarius yang bertarung bersama macan kesayangan ini lebih di-upgrade lebih halus secaa visual. Dari entrance, Irithel juga mendapat efek 3D dan penambahan +8 Physical Attack.
Ditambah aksen ungu keemasan, efek skill Irithel jadi kelihatan lebih flawless. Apalagi kalau liat efek Heavy Crossbow-nya yang makin keren!
13. Martis – Capricorn (22 Desember 2025)

Skin zodiak urutan terakhir yang bisa kamu nantikan adalah Martis, si pendekar Capricorn yang bakal hadir kembali di Desember 2025. Martis juga dapet visual revamp yang sama yaitu penambahan aksen ungu keemasan.
Selain itu, dalam basic attack, efek animasi yang muncul yaitu memunculkan simbol pedang bermata dua. Jadi salah satu skin populer di event Zodiac ini, kamu juga nungguin Martis?
Cara Mendapatkan: Sistem Summon & Star Power
Udah update revamp masing-masing skin dan bingung cara mendapatkannya? Nih, kami spill caranya.
Karena event ini spesial, jadi kamu hanya bisa mendapatkan para heros di Skin Zodiac ini melalui Zodiac Summon.
Cara summon paling umum yaitu dengan modal 1500-2000 Crystal of Aurora (CoA) atau Diamonds. Kalau diuangkan, jumlah CoA itu kisaran Rp300.000 – Rp400.000.
Nah, nanti di setiap summon-nya, kamu bakal dapet 1-5 Star Power. Jumlahnya yang didapat bakal acak tiap summon-nya.
Setelah itu, kamu harus nunggu sampai dapet 100 Star Power. Kalau sampai di angka itu, baru kamu bisa dapet salah satu Skin Zodiac yang kamu incar seutuhnya.
Dapetin 100 Star Power ini penting banget loh! Karena selain kamu bisa dapet Skin Zodiac secara permanen, kamu juga bakal dapet benefit carry-over sebanyak 60 poin.
Artinya, ketika kamu berhasil mendapatkan Skin Zodiac dengan 100 Star Power, jumlah Star Power itu bisa diakumulasikan maksimal 60 poin buat summon Skin Zodiac selanjutnya.
Summon Skin Zodiac jadi lebih hemat karena kamu enggak butuh CoA atau Diamonds terlalu banyak karena udah terbantu summon Star Power itu tadi.
Strategi Summon Hemat & Wajib Tahu
1. Pilih timing pembelian yang tepat: di awal event (diskon), akhir periode (promo)
Selain ngumpulin summon Star Power, kamu juga bisa menghemat pembelian Skin Zodiac lewat timing pembelian yang tepat.
Tips pertama yaitu beli di tujuh hari pertama periode awal kemunculan Skin Zodiac karena di rentang waktu itu Moonton masih memberlakukan diskon.
Selain itu, kamu juga bisa pantengin tanggal 24-30 tiap bulannya karena Moonton sering ngadain promo 50% buat pembelian Zodiac Skin yang available.
2. Maksimalkan CoA gratis dari event, magic wheel, side quest
Kalau kamu enggak punya bisa beli diamonds, kamu harus rajin-rajin ngumpulin CoA gratis dari berbagai event, magic wheel, hingga side quest.
Sikat semua event harian dan mingguan yang ngasih hadiah CoA. Meski CoA-nya cenderung sedikit, percayalah jika dilakukan secara rutin bakal menggunung juga.
Jangan lupa juga buat nyelesaikan segala side quest dan cari periode diskon magic wheel yang biasanya menawarkan 20% harga lebih murah.
3. Manfaatkan summon 5x vs 1x dan carry-over poin dari 100 Star Power
Buat kaum mendang mending, selisih 10 CoA bisa berarti banget, dan itu bisa kamu lakukan saat memilih paket 5x dalam sekali summon dibanding 1x. Enggak hanya itu, terkadang pemilihan 5x summon juga bisa berhadiah Star Power.
Nah, makanya, lebih baik langsung pilih summon 5x daripada satu per satu. Kalau dikalikan, bisa jadi hemat banget.
Bayangin berhemat dengan metode ini, lalu kamu dapat tabungan Star Power buat summon Skin Zodiac berikutnya? Apa enggak keren?
Mekanisme Carry‑Over Star Power
“Bentar, emang sistem tabungan Star Power itu gimana sih?”
Nah, ini jawabannya buat kamu yang bingung. Setiap kali kamu berhasil mendapatkan Skin Zodiac secara permanen, kamu bakal dapet bonus poin Star Power.
Poin Star Power itu enggak bakal hangus dan bisa kamu pakai dan tabung buat Zodiac Summon berikutnya. Nah, jumlah poinnya bakal terakumulasi maksimal 60 poin. Jadinya, di event Zodiac Summon berikutnya, kamu enggak harus ngumpulin Star Power dari 0.
Enggak usah khawatir ilang, poin carry-over ini bakal terus ada di akunmu tanpa hilang sedikitpun, kecuali kamu udah dapet 100 poin.
Kalau begitu, sistem poin bakal kembali ke perhitungan semula. Selain kondisi itu, poin carry-over milikmu enggak kemana-mana, meskipun kamu skip Zodiac Summon bulan tertentu.
Nah, memilih Skin Zodiac juga harus bijak, guys! Ini biar kamu fokus mengumpulkan Star Power pada hero prioritasmu.
Rekomendasi urutan skin berdasarkan prioritas hero:
- Hero yang kamu sering mainkan
- Hero yang lagi populer di meta (sering ranked match)
- Hero sesuai desain atau atribut yang kamu suka
Reaksi Komunitas & Skin Favorit
Skin Zodiac yang udah berjalan empat tahun ini selalu disambut hangat oleh para gamers, khususnya tahun ini karena revamp visual dan efek skill dari tahun lalu benar-benar membuat para heroes jadi lebih cakep.
Karena tema zodiak yang relate ke semua orang, event Zodiac Summon ini juga sangat dinantikan, terlebih buat yang ngincer hero yang merepresentasikan zodiaknya sendiri.
Secara tampilan, hero seperti Lunox, Badang, dan Aurora jadi sorotan karena revamp visualnya yang lebih halus dan terlihat lebih HD.
Selain itu, banyak juga hero yang trending karena hasil revamp yang apik dari segi upgrade skill. Misalnya yang terjadi pada Martis (Capricorn), Helcurt (Scorpio), dan Minotaur (Taurus).
Di sisi lain, para players juga sangat mengapresiasi fitur carry-over untuk Star Power yang bisa ditabung buat summon selanjutnya. Bener-bener inovasi yang wow dari Moonton!
Rekomendasi Skin Wajib Dikejar
Dari semua hero yang ada, ini dia skin yang diincar dan ditunggu-tunggu oleh players dan wajib kamu catat juga.
Siapa tau kamu juga kepincut pengen dapetin para hero ini.
- Lunox (Libra), skin yang selalu masuk daftar hero “terbaik” karena burst damage yang fenomenal, visual yang memukau, dan efek skill yang indah.
- Lancelot (Pisces), salah satu hero terlincah yang cocok buat yang suka mainin hero dengan mobilitas tinggi tapi tetap elegan.
- Selena & Karina (Gemini), Si Kembar Gemini ini selalu dinantikan karena efek transformasinya yang sangat keren.
- Martis (Capricorn), hasil revamp untuk hero ini sangat cakep karena berhasil menekankan karakter garang dari seorang Capricorn.
FAQ Cepat Seputar Zodiac Skins
1. Resale berlangsung berapa lama?
Jawab: Pembelian Skin Zodiac hanya dalam periode waktu tertentu sesuai tanggal rilisnya. Jadi, catat baik-baik tanggal perilisan dan periode available Skin Zodiac yang kamu cari ya!
2. Apakah bisa skip saat tidak punya poin?
Jawab: Enggak bisa ya! Kalau kamu skip, yang ada kamu bakal ketinggalan event-nya dan otomatis enggak bisa summon Skin Zodiac yang diincar. Tipsnya, rajin-rajin ngumpulin CoA dari magic wheel, side quest, dan event lainnya sebelum Zodiac Summon available.
3. Bagaimana jika rasi zodiakku datang belakangan?
Jawab: Jadwal rilis masing-masing Skin Zodiac udah ditentukan berdasarkan bulan yang merepresentasikannya. Jadi, enggak ada ceritanya Auorora (Aquarius) available di bulan milik Odette (Virgo).
Gimana panduan lengkap kami soal Skin Zodiac 2025 ini? Kamu tertarik summon hero versi revamp yang mana nih?
Baca terus artikel kami biar terus update sama daftar skin MLBB yang ada di 2025 lainnya. Jangan lupa ikuti juga Instagram kami di @Katalokal.id ya! Happy summoning!